Kelebihan dan Kekurangan GBWhatsApp, Wajib Tau!

Kelebihan dan kekurangan GBWhatsApp wajib Anda ketahui agar bisa memanfaatkan semua fitur yang tersedia dan paham resikonya.

Pertanyaan seperi “Apakah GBWhatsApp Aman?” dan “Bahayakah GBWhatsApp?” Saya yakin ada di benak Anda saat ini.

Apalagi aplikasi ini tidak resmi melainkan WhatsApp Mod, pastilah terdapat kelebihan dan kekurangan.

Nah di artikel ini Saya akan membahas apa saja sih kelebihan dan kekurangan aplikasi ini.

Kelebihan GBWhatsApp

Pertama yang akan Saya bahas adalah kelebihan GBWhatsApp.

Sebagai aplikasi Mod jelas ada banyak sekali fitur yang tidak bisa Anda nikmati ketika menggunakan aplikasi original.

Inilah kenapa kemudian banyak sekali yang ingin menggunakan aplikasi GBWhatsApp karena ingin merasakan juga fitur “istimewa” di dalamnya.

Baca juga: Cara Mengetahui Teman Sedang Online di WhatsApp GB

Nah berikut ini kelebihannya:

  • Limit kirim file video hingga 500 mb, bandingkan jika Anda menggunakan aplikasi original yang hanya bisa mengirim file maksimal berukuran 16 mb saja.
  • Batas kirim gambar di chat hingga 50, di aplikasi original Anda dibatasi hanya 30 saja.
  • Fitur panggilan suara pada kontak yang tidak tersimpan.
  • Anda bisa membuat jadwal kirim pesan.
  • Menyembunyikan secara total chat.
  • Membuat nama grup dengan panjang karakter 35 digit.
  • Mengubah tema bawaan dan mengganti background layar utama.
  • Fitur 2 akun dalam satu perangkat.
  • Auto reply.

Selain yang Saya sebutkan di atas masih banyak lagi kelebihan yang dimiliki aplikasi GBWhatsApp ini.

Kekurangan GBWhatsApp

Nah, lalu apakah aplikasi GBWhatsApp memiliki kekurangan?

Jelas ada, dan jika Anda tidak berhati-hati ketika menggunakan aplikasi ini maka akibatnya bisa sangat fatal.

Pertama tidak ada jaminan privasi Anda aman, berbeda dengan aplikasi original yang bisa menjamin keamanan serta privasi penggunanya.

Lalu yang paling fatal adalah akun WhatsApp Anda bisa diblokir atau dibanned.

Terlepas dari kekurangan ini sebenarnya jika Anda menggunakan dengan sewajarnya maka jelas bisa dihindari.

Nah begitulah pembahasan Saya kali ini mengenai kelebihan dan kekurangan GBWhatsApp.

Satu pemikiran pada “Kelebihan dan Kekurangan GBWhatsApp, Wajib Tau!”

Komentar ditutup.