Mitchellalgus – Cara mematikan iPhone 11 dapat dilakukan hanya dengan beberapa metode, mulai dari menekan tombol yang ada pada handphone atau melalui pengaturan iPhone 11. iPhone 11 adalah handphone merek Apple yang mulai dihadirkan pada tahun 2019. Seperti halnya seri iPhone lainnya, saat peluncuran iPhone 11 ini sangat dinantikan oleh para penggemar Apple.
Karena handphone ini mempunyai cara yang berbeda untuk bisa mematikan atau restart perangkat, kebanyakan orang tidak tahu bagaimana cara mematikan iPhone 11. Melalui ulasan ini, berikut cara mematikan iPhone 11 Pro dan lainnya dalam beberapa cara. Simak penjelasannya di bawah ini!
Cara Mematikan iPhone 11 dengan
1. Menekan Kombinasi Tombol
Sebenarnya cara mematikan iPhone 11 hanya dengan menekan kombinasi tombol ini masih sama halnya dengan seri X. Namun, jika Anda melewatkan seri X dan membeli iPhone 11, mungkin Anda akan bingung bagaimana cara mematikan iPhone 11.
- Langkah pertama, tekan dan tahan ‘Tombol Samping‘ bersamaan dengan tombol ‘Volume Atas‘ dan ‘Volume Bawah‘ selama beberapa detik.
- Tunggu sebentar dan Anda akan melihat slider yang bertuliskan ‘Slide to Power Off’.
- Selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah hanya menggeser slider dan iPhone 11 akan mati.
Mungkin Anda berpikir cara di atas merupakan cara sedikit lebih sulit jika dibandingkan dengan menekan tombol power seperti pada seri iPhone sebelumnya. Hanya dengan menekan tombol volume dan tombol samping dengan bersamaan.
Apple berharap para pengguna tidak akan mematikan iPhone secara tidak sengaja ketika handphone berada di saku atau tas. Kasus handphone yang secara tiba-tiba mati karena tidak sengaja tertekan tombol power-nya memang sering dilaporkan di seri sebelumnya.
2. Lewat Pengaturan
Selain menggunakan kombinasi tombol di atas, cara mematikan iPhone 11 juga dapat di lakukan melalui pengaturan. Cara ini banyak di pilih oleh para pengguna yang ingin tombol di handphonenya tetap awet. Kemudian, yang bermasalah pada tombol fisik di iPhone 11 juga dapat memakai metode ini untuk mematikan iPhone 11.
Cara mematikan iPhone 11 yaitu dengan menekan kombinasi tombol dan lewat pengaturan. Jika Anda ingin lewat pengaturan, maka berikut ini adalah caranya.
1. Buka Menu Pengaturan pada iPhone 11
Bukalah menu pengaturan pada HP iPhone 11 Anda dan masuk ke menu ‘General’. Scroll ke bawah dan Anda akan melihat tombol ‘Shut Down’. Tekan tombol tersebut.
2. Geserlah Slider dan iPhone 11 akan Mati
Kemudian, nantinya akan muncul slider yang bertuliskan ‘Slide to Power Off’, geser slider dan iPhone 11 Anda akan mati. Banyak ahli dalam dunia handphone telah menyarankan untuk para pengguna agar selalu mematikan iPhone saat tidak dipakai. Anda dapat menggunakan cara di atas untuk bisa mematikan iPhone 11.
Kelebihan Iphone 11
Apple merupakan salah satu perusahaan terbesar yang ada di dunia yang selalu melakukan update produknya mengikuti perkembangan zaman. Pada akhir di tahun 2019 lalu, Apple telah meluncurkan produk iPhone 11.
Sudah sangat umum diketahui, iPhone adalah seri gadget yang sangat populer di pasaran. Kehadiran di seri terbarunya biasa dinantikan oleh para penggemarnya. Bukan tanpa ada alasan, perangkat ini diketahui mempunyai performa yang sangat kuat dan mutakhir, serta dilengkapi dengan sistem yang lebih aman jika dibandingkan dengan produk gadget yang lainnya.
Tidak hanya itu saja, iPhone juga telah dibekali desain futuristik yang mampu membuatnya diminati di berbagai kalangan. Desain handphone yang lebih ramping dan tipis juga tidak membuat performa handphone ini berkurang. Untuk bisa lebih mengenal perangkat iPhone 11 yang menjadi idola di kalangan artis dan anak muda, berikut ini adalah daftar informasi lengkap tentang spesifikasi dan keunggulan dari iPhone 11.
1. Pengisian Baterai Lebih Cepat
iPhone 11 telah melengkapi perangkatnya dengan adanya kemampuan pengisian baterai yang lebih cepat. Seperti yang sudah di ketahui, tidak jarang pengguna handphone mempunyai perangkat dengan kapasitas baterai yang cepat habis. Namun, pengisian dayanya memakan waktu yang cukup lama.
Untuk itu, iPhone 11 telah menghindarkan hal tersebut dengan melengkapi seri ini dengan beragam fitur yang berbeda dari seri sebelumnya yaitu pengisian cepat menggunakan charger USB-C khusus. Fitur ini juga telah di lengkapi dengan adaptor lightning yang mampu membuat pengisian daya menjadi lebih singkat.
2. Kamera Canggih
Sudah bukan menjadi rahasia lagi jika iPhone di unggulkan bagi para penggunanya yang menyukai aktivitas fotografi. Di produk terbaru ini, iPhone 11 telah di lengkapi dengan fitur kamera keren dari tiga kamera di dalam satu handphone.
Diketahui, Apple telah mengklaim kamera yang dihadirkan di iPhone 11 ini bisa mendukung hobi fotografi Anda. Dengan adanya dukungan kamera yang berkualitas tinggi, para pengguna tidak perlu repot dalam mencari tempat dengan pencahayaan yang sempurna. Karena, kamera Apple mempunyai kualitas tinggi seperti penemuan cahaya, fokus, dan juga pengaturan lampu kilat.
Tidak hanya itu saja, kamera dari iPhone 11 juga bisa membantu Anda mendapatkan hasil gambar yang lebih sempurna walaupun tingkat pencahayaan di lokasi fotonya rendah.
3. Prosesor Andal
Di segi performa, iPhone 11 telah di lengkapi dengan chipset Apple A13 Bionic. Chipset ini telah di bangun dengan proses fabrikasi 7nm+ yang telah di lengkapi dengan prosesor hexa core atau enam core. Sedangkan pada prosesornya terdiri dari dua core lightning yang berkapasitas 2,65 GHz dan juga memiliki empat core Thunder 1,8 GHz.
Sementara itu, Apple juga telah menyematkan GPU dengan empat inti core graphics untuk pengolah grafisnya. Seri ini juga telah di bekali dengan kapasitas RAM 4 GB yang bisa mencapai nilai Antutu dengan sebesar 400 ribu. Dengan adanya nilai Antutu yang tinggi, iPhone 11 bisa menjalankan beragam game dengan grafis yang cukup berat.
4. Dibekali dengann Fitur Wi-Fi 6
Diketahui, hampir di sebagian besar Wi-Fi iPhone selalu bergantung di lingkungan sehingga Anda perlu mempunyai router terdekat untuk bisa mendapatkan Wifi terbaik. Oleh sebab itu, iPhone 11 telah di lengkapi dengan fitur yang kompatibel yang berupa Wi-Fi 6. Dengan adanya fitur ini, Anda dapat mentransfer beragam macam data hanya dengan hitungan detik saja. Sangat keren, bukan?
5. Lebih Banyak Variasi Warna
Seri iPhone 11 mempunyai banyak varian warna di desainnya dengan meluncurkan sepuluh varian warna terbarunya yaitu seperti hitam, perak, klasik, midnight green, dan lain sebagainya.
Finishing matte dari warna-warna desainnya mampu membuat iPhone 11 tampak lebih baru dan modern. Tidak hanya cantik, desain pada perangkat ini juga telah di tunjang casing yang lebih kokoh. Selain itu, iPhone 11 juga telah di bekali dengan kaca terberat di pasaran dengan tujuan agar menjaga handphone tetap aman.
6. Tingkat Kecerahan Layar yang Baik
iPhone 11 mempunyai layar dengan tingkat kecerahan yang sangat baik untuk menampilkan foto dan video. Perangkat ini mempunyai dimensi layar yang sebesar 6,1 inci dengan adanya resolusi 828 x 1792 piksel yang bisa membuatnya mampu menampilkan kualitas gambar dengan sangat baik.
Layar iPhone 11 ini juga telah di lengkapi dengan pelindung anti goresan. Selain itu, handphone yang satu ini di bekali dengan teknologi tru-tone dan wide color gamut.