Cara daftar kartu Prakerja 2023 lewat Android ini memang sedang banyak di cari. Banyak sekali orang yang akan mendaftarkan dirinya namun belum mengetahui caranya. Untuk itu, ulasan ini akan menyampaikan informasi secara lengkap tentang cara daftarnya.
Banyak sekali orang yang akan mengikuti program prakerja ini. Tentunya program ini akan sangat membantu, khususnya untuk orang-orang yang membutuhkan pelatihan dan lainnya. Apakah Anda juga ingin mengetahuinya?
Oleh sebab itu, di ulasan yang di sampaikan kali ini, Anda akan mendapatkan banyak informasi penting yang selama ini Anda cari. Untuk itu, jangan sampai Anda melewatkan pembahasan kali ini, ya.
Apa Itu Program Prakerja?
Sekarang ini akan semakin banyak sekali orang-orang yang ingin ikut dalam program Prakerja. Sebab, orang yang mendaftar akan mendapatkan uang yang bisa membantu ekonomi Anda.
Jadi, secara umum Prakerja ini merupakan sebuah program yang khusus dibuat oleh pemerintah dengan nama program Kartu Prakerja. Dimana program kartu Prakerja adalah suatu program yang dilakukan untuk mengembangkan kompetensi kerja dari sumber daya manusia yang ada di Indonesia.
Program Kartu Prakerja ini adalah suatu program yang sedang di selenggarakan oleh Kementerian Ketenagakerjaan atau Kemnaker. Program ini adalah program yang memang dibuat khusus untuk para jobseeker atau bagi orang yang sedang mencari pekerjaan.
Selain dalam program ini akan mendapatkan biaya pelatihan, peserta dari Kartu Prakerja juga mendapatkan insentif dengan sebesar Rp600.000 yang akan diberikan secara berangsur. Jadi, total insentif yang didapatkan adalah Rp2.400.000.
Syarat Mendaftar Kartu Prakerja
Untuk Anda yang ingin mendaftarkan program Kartu Prakerja ini, Anda nantinya akan mendapatkan beberapa syarat yang telah di tentukan. Pastinya program ini akan memberikan kepada calon pendaftarnya beberapa hal yang harus dilaksanakan.
Dan jika Anda ingin mendaftarkan kartu prakerja juga tidak bisa sembarangan. Karena, program ini merupakan program pemerintah yang tidak ingin disalahgunakan dan juga tidak menjadikan program ini menjadi sia-sia. Berikut ini adalah syarat mendaftar kartu prakerja yang harus di ketahui.
- Pendaftar adalah Warga Negara Indonesia (WNI) dan mempunyai usia paling rendah yaitu 18 tahun.
- Wajib menyiapkan scan dari KTP (Kartu Tanda Penduduk) yang dimiliki.
- Para pendaftar program Prakerja tidak sedang terikat pada pekerjaan atau instansi formal yang lainnya. Seperti pendidikan dan lainya.
- Para peserta, tidak sedang menerima bantuan sosial akibat terjadinya pandemi atau bantuan yang lainnya.
- Para peserta bukan merupakan seorang pejabat negara, prajurit TNI, Polri, Pimpinan, Anggota DPRD, kepala desa serta perangkat desa, karyawan BUMN dan BUMD.
- Pendaftar adalah buruh atau pekerja yang terkena PHK yang sedang butuh peningkatan kompetensi kerja atau bisa pelaku usaha kecil dan mikro.
Kriteria Peserta Yang Bisa Mendaftar Program Prakerja
Nah, seperti yang sudah di sampaikan sebelumnya, jika untuk mendaftarkan diri ke Program Prakerja ini Amda harus memenuhi persyaratannya. Sedangkan untuk persyaratannya pasti Anda sudah tahu apa saja yang di perlu. Namun, untuk Anda yang memang akan mengetahui informasi mengenai deretan orang yang dapat mendaftarkan diri ini, maka disini jawabannya.
Untuk Anda yang memang tertarik untuk mendaftarkan diri ke Program Kartu Prakerja ini. Maka Anda bisa simak beberapa informasi mengenai deretan orang yang dapat mendaftar dalam program Prakerja ini. Langsung saja simak urutannya di bawah ini.
- Jobseeker dan orang yang sedang kebingungan mencari pekerjaan.
- Buruh dan pekerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja serta sudah di rumahkan.
- Pekerja yang tidak menerima upah atau gaji, seperti usaha mikro dan pelaku usaha kecil.
- Buruh dan pekerja yang resmi terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).
Cara Daftar Kartu Prakerja 2023 Lewat Android Untuk Membuat Akun
Untuk Anda yang akan mendaftar, pastinya Anda mempunyai pikiran susah ya untuk mendaftarnya? Namun, Anda tidak seharusnya berpikiran seperti itu. Perlu Anda ketahui, untuk melakukan pendaftaran program ini sangat mudah dan hanya melalui situs online. Anda juga tidak perlu datang ke suatu tempat untuk mendaftarnya.
Bahan untuk mendaftarnya juga bisa dilakukan dengan menggunakan handphone saja. Bukan kah sangat menyenangkan untuk melakukan pendaftaran ini? Maka, Anda bisa langsung mengikuti langkah-langkah yang ada di bawah ini
Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah mendaftar program prakerja. Untuk bisa mendaftarnya Anda harus melakukannya dengan mudah. Seperti yang sudah di sampaikan ke Anda cara-caranya ini mudah sekali. Memang akan sedikit panjang, akan tetapi nanti akan jauh lebih mudah kok.
Berikut ini adalah langkah-langkahnya, wajib Anda ikuti dengan tepat dan benar.
- Langkah pertama yaitu Anda harus membuka Browseryang Anda gunakan di Android.
- Selanjutnya, Anda bisa langsung membuka situs ini.
- Nantinya, Anda akan langsung di arahkan ke dalam halaman utama.
- Selanjutnya, Anda bisa memilih menu Daftar Sekarang.
- Nantinya, Anda akan langsung dimintai data-data diri yang sangat penting untuk program satu ini. Hal yang harus Anda masukkan yaitu kata sandi, email yang aktif, dan nama lengkap.
- Tekan saja tanda centangyang ada di dalam pernyataannya.
- Kemudian, Anda bisa tekan Daftar.
- Jika sudah, Anda bisa mengecek kotak masuk email untuk bisa melakukan verifikasi email.
- Selesai, akun prakerja Anda akan siap digunakan.
Sangat mudah bukan untuk membuat akun Prakerja dengan menggunakan Android? Anda bisa langsung terapkan agar bisa mendaftarkan diri secara langsung di dalam program ini.
Login Akun Kartu Prakerja Menggunakan Android
Untuk Anda yang ingin melakukan login ke dalam program Kartu Prakerja, maka Anda bisa melakukan beberapa tahapannya. Untuk bisa melakukannya ulasan ini akan menyampaikan ke Anda langkah-langkah untuk daftar kartu prakerja di tahapan login. Simak langkahnya di bawah ini.
- Setelah Anda selesai membuat akun, maka Anda bisa membuka lagi situs ini.
- Selanjutnya, Anda pilih icon titik tiga > Masuk.
- Nanti Anda akan di minta untuk memasukkan e-mail dan password yang ada di dalam akun Anda.
- Setelah itu, Anda bisa lakukan verifikasi KTP . nantinya, Anda harus mengisi semua data-data yang di perlukan seperti NIK, Nomor KK (Kartu Keluarga), dan juga tanggal lahir Anda.
- Ketika sudah, maka tekan Lanjutkan.
- Isi semua data diri Anda sampai semuanya lengkap, di dalam Formulir Pendaftaran.
- Lakukan verifikasi KTP Anda dengan cara Unggah e-KTP asli.
- Anda bisa masukkan nomor HP. Masukkan nomor handphone yang aktif.
- Lalu Anda bisa tekan Kirim.
- Nanti akan secara langsung muncul kode verifikasi.
- Anda bisa masukkan kode OTP yang di dapatkan tadi dan tekan Verifikasi.
- Isi semua pernyataan dasar yang ada dengan baik dan benar. Jika sudah maka klik Oke.
- Selanjutnya, langsung Verifikasi Status Pendidikanyang Anda miliki.
- Lalu, Anda bisa mulai melakukan Tes Kemampuan Dasar dan Motivasi.
- Setelah Anda selesai melakukan tes, maka Anda akan mendapatkan hasilnya dan jika lolos, Anda bisa ikut pelatihannya.