Samsung Galaxy Tab S8 Ultra, Spesifikasi, Kelebihan dan Kekurangannya!

Mitchellalgus.com – Selain smartphone, baru baru ini Samsung juga mengeluarkan tablet baru unggulan mereka yaitu Samsung Galaxy Tab S8 Ultra. Perusahaan ini tidak hanya mengeluarkan satu produk baru saja, namun dua produk tablet lainnya, yaitu Samsung Galaxy Tab S8 dan juga Samsung Galaxy Tab S8 Plus. Di era digital yang semakin berkembang pesat sekarang ini, tablet menjadi salah satu gadget yang sangat populer.

Hal ini terbukti dengan permintaan konsumen yang semakin meningkat pesat dari tahun ke tahun. Sehingga banyak developer yang berlomba lomba mengeluarkan tablet unggulan mereka. Tak terkecuali Samsung yang merupakan pemain besar dalam industri teknologi. Juga telah meluncurkan berbagai produk tablet yang inovatif dan berkualitas tinggi. Seperti baru baru ini yang telah meluncurkan tablet terbaru unggulan mereka.

Dan salah satu tablet terbaru unggulan mereka adalah Samsung Galaxy Tab S8 Ultra. Tablet ini hadir bersama dengan dua tablet Galaxy Tab Series lainnya, yakni Galaxy Tab S8 dan juga Galaxy Tab S8 Plus. Ketiga tablet ini tentunya memiliki sejumlah perbedaan dengan menawarkan keunggulannya masing-masing. Lalu, apa saja spesifikasi, keunggulan dan kekurangan tablet Samsung Galaxy Tab S8 Ultra? Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Tab S8 Ultra!

Samsung Galaxy Tab S8 Ultra

Tablet Samsung Galaxy Tab S8 Ultra merupakan salah satu tablet unggulan terbaru dari Samsung. Sebelum Anda memutuskan untuk membeli tablet ini, tentunya ada beberapa hal yang harus Anda pertimbangkan. Antara lain spesifikasi, kelebihan dan juga kekurangan dari tablet ini. Seperti yang Anda tahu, jika saat ini tablet bukan hanya digunakan untuk bermain game dan menonton film saja.

Kini, dengan menggunakan tablet Anda bisa mendapatkan berbagai manfaat lainnya, seperti untuk CCTV, menggambar/melukis dan desain grafis. Bahkan ada beberapa tablet yang bisa Anda gunakan sebagai PC atau laptop. Tentunya ini sangat menarik karena bisa membantu menyelesaikan pekerjaan Anda. Lalu, apakah manfaat ini bisa Anda dapatkan di Samsung Galaxy Tab S8 Ultra? Berikut ini spesifikasi, kelebihan dan kekurangannya.

1. Spesifikasi

Tablet Samsung Galaxy Tab S8 hadir dengan layar Super AMOLED, 120 Hz, HDR10+ berukuran 14,6 inci, dengan resolusi layar 1848 x 2960 pixels dan rasio layar 16:10 dan didukung dengan proteksi Corning Gorilla Glass 5. Tablet ini juga mempunyai bodi yang ramping dengan berat 726 gram untuk seri WiFi dan 728 gram untuk seri 5G. Ukuran dimensi tablet ini juga cukup proporsional yakni sekitar 326,4 x 208,6 x 5,5 mm (12,85 x 8,21 x 0,22 inci).

Dari segi performa, tablet ini menggunakan Adreno 730 untuk GPU dan octa-core (1×3.00 GHz Cortex-X2 & 3×2.50 GHz Cortex -A710 & 4×1.80 GHz Cortex A-510. Sedangkan untuk CPU menggunakan Qualcom SM8450 dengan chipset Snapdragon 8 Gen 1(4nm). Dan menggunakan sistem operasi Android 12, One UI 4.1. Ada beberapa pemilihan penyimpanan yang bisa Anda gunakan yaitu RAM 8GB/128 GB, RAM 12GB/256GB, RAM 12GB/512GB dan RAM 16GB/512GB. Selain itu, tablet ini juga hadir dengan slot memori eksternal sebagai penyimpanan ekstra.

Sementara untuk kamera, tablet ini hadir dengan dual kamera dengan resolusi kamera depan 12 MP, f/2.2, 26 mm (wide) dengan utrawide sebesar 120 derajat. Hadir dalam fitur HDR dan juga perekaman video yang mencapai sekitar 4K@30/60fps, 1080p@30fps. Sedangkan untuk kamera belakang juga menggunakan tipe dual kamera dengan masing-masing ukuran 13 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1,34″, AF. Dan 6 MP f/2.2 (ultrawide).

Ditambah dengan beberapa fitur pengaturan untuk menghasilkan jepretan yang lebih menarik seperti LED Flash, HDR dan Panorama. Sedangkan untuk perekaman video mencapai sekitar 4K@3060fps, 1080P@30fps. Dan untuk baterai, tablet ini menggunakan Li-Po 11200mAh, non-removable dengan dukungan pengisian daya sebesar 45 watt.

2. Kelebihan

Samsung Galaxy Tab S8 Ultra

Setelah Anda mengetahui spesifikasi lengkap mengenai tablet Samsung Galaxy Tab S8 Ultra ini, maka berikutnya adalah mengetahui berbagai kelebihannya. Tablet ini mempunyai ciri khas desain dengan adanya garis vertikal yang tersambung dengan modul kamera belakang. Hal ini bukan pajangan, tapi merupakan dudukan magnetis sekaligus tempat pengisian daya Stylus Pen.

Dari segi desain, tablet ini terkesan kokoh dan premium karena terbuat dari aluminium armour, dan material ini diklaim sebagai material terkuat. Untuk layar, tablet ini sudah menggunakan layar Super AMOLED dengan proteksi kaca Corning Gorilla Glass yang mampu melindungi terhadap gesekan maupun benda tajam. Hadir dengan refresh yang tinggi hingga 120 Hz, akan membuat nyaman ketika disentuh dengan tampilan layar yang amat mulus.

Refresh yang tinggi juga memungkinkan Anda untuk memainkan game dengan fps tinggi di layar tanpa hambatan. Layar tablet ini juga bisa menampilkan 16 juta warna dan sudah bersertifikasi HDR 10+ dan juga sertifikasi Widevine L1. Artinya bisa memutar film dari Netflix, Amazon Prime, Disney+ pada resolusi full HD+. Untuk segi keamanan, tablet ini juga sudah menggunakan fitur sidik jari in-display dan sudah terbukti bekerja baik dan akurat.

Tablet ini juga hadir dengan S Pen baru yang lebih responsif dan akurat, karena latensinya hanya 2,8 milidetik, dengan ujung S pen yang lembut. Dan S pen ini memiliki fitur yang cukup lengkap, seperti menerjemahkan teks yang diberi highlight, melakukan screenshot dan mengubah teks tulisan menjadi teks digital.

3. Baterai Kapasitas Besar dan Penyimpanan Lengkap

Kelebihan lain dari tablet Samsung Galaxy Tab S8 Ultra ini adalah memiliki kapasitas baterai jumbo hingga 11.200 mAh. Dan tentunya didukung dengan pengisian cepat sebesar 45 watt, dan Anda bisa mengisi baterai hingga penuh hanya dalam waktu 80 menit saja. Selain itu, tablet ini juga menawarkan performa yang tinggi, Anda tidak akan menemukan pemuatan aplikasi yang lelet atau tidak responsif.

Karena tablet ini didukung oleh otak dan penyimpanan yang mumpuni. Ada banyak kapasitas RAM dan penyimpanan internal yang bisa Anda pilih, bahkan tablet ini juga menyediakan slot memori eksternal, Sehingga memungkinkan Anda untuk menyimpan dan memasang banyak aplikasi di dalamnya.

Untuk software, tablet ini menggunakan sistem Android 12 plus antarmuka OneUI 4.1. Dan merupakan salah satu antarmuka favorit di dunia karena stabil, minim bloatware dan bebas iklan.

3. Kekurangan Samsung Galaxy Tab S8 Ultra

Samsung Galaxy Tab S8 Ultra

Setelah Anda mengetahui spesifikasi dan berbagai kelebihannya, Anda juga perlu mengetahui berbagai kekurangan dari tablet Samsung Galaxy Tab S8 Ultra. Tablet ini memiliki ukuran layar yang lebar dan besar dengan bodi yang terbilang berat. Sehingga tidak fleksibel untuk Anda bawa ke mana mana, ukurannya yang besar juga membuat tangan terasa pegal ketika Anda bermain game berjam jam. Maka cara terbaik adalah dengan menaruhnya.

Dari segi harga, karena memiliki fitur yang lengkap dengan berbagai kecanggihannya, maka harga tablet ini juga relatif mahal. Untuk saat ini harga tablet ini berkisar sekitar 20 jutaan rupiah maka, jika ingin membelinya pastikan Anda mempunyai budget yang cukup. Bukan hanya itu saja, paket penjualan juga tidak lengkap jika Anda membelinya di luar masa pre-order. Sayang sekali, jika Anda membeli tablet tanpa book cover keyboard asli Samsung.

Demikian tadi spesifikasi, kelebihan, kekurangan dan harga dari Galaxy Tab S8 Ultra. Untuk mendapatkan produk asli dan paket lengkap, silakan order terlebih dahulu di konter resmi Samsung terdekat di kota Anda.