Mitchellalgus.com – Cara scan barcode di Hp Android maupun iPhone sekarang sudah mudah dilakukan. Seiring dengan perkembangan teknologi, perkembangan dunia digital pun kini sudah semakin maju. Bahkan, pengguna smartphone kini sudah bisa membaca kode bar hanya dengan menggunakan ponsel mereka. Baik dengan melalui aplikasi maupun tanpa aplikasi tambahan apa pun di ponsel mereka.
Adapun pengertian barcode adalah merupakan data optik yang berupa kode baris/kode batang atau bar untuk menyimpan informasi tertentu dalam suatu dimensi. Saat ini barcode banyak digunakan pengguna smartphone untuk berbagai keperluan. Mulai sebagai alat atau metode pembayaran hingga sebagai alat untuk mengakses masuk ke sebuah tempat. Dan kini hampir semua ponsel pintar sudah memiliki aplikasi atau fitur untuk scan barcode.
Sehingga cara scan barcode di Hp baik Android maupun iPhone pun bisa dilakukan dengan mudah dan anti ribet. Yakni hanya dengan menggunakan fitur yang sudah tersedia tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan lagi di ponsel mereka. Lalu, apa itu QR Code, samakah dengan barcode? QR Code adalah singkatan dari Quick Respons Code dengan data optik 2 dimensi yang memiliki ruang penyimpanan data lebih banyak daripada barcode.
5 Cara Scan Barcode di Hp Android dan iPhone 2023!
Ada beberapa cara scan barcode di Hp Android ataupun iPhone, dan Anda bisa melakukannya dengan menggunakan fitur yang tersedia di ponsel pintar Anda. Ataupun dengan menggunakan aplikasi tambahan yang bisa Anda unduh melalui layanan Play Store di Hp Android, atau juga di App Store untuk pengguna iPhone.
Dan kini, hampir semua smartphone baik Hp Android maupun iPhone sudah memiliki aplikasi pembaca barcode dan QR Code. Meskipun masih ada beberapa model atau tipe seri Hp yang perlu bantuan aplikasi tambahan untuk scan barcode atau QR Code. Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk melakukan scan barcode atau QR Code di Hp Android dan iPhone.
1. Cara Scan Barcode di Hp Samsung
Untuk yang pertama adalah cara scan barcode di Hp Samsung. Dengan melakukan scan barcode dan QR Code, Anda akan memperoleh banyak manfaat. Seperti salah satunya adalah bisa memperoleh informasi yang Anda perlukan, baik berupa link, biodata, perusahaan, dan lain sebagainya. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk scan barcode dan QR Code di Hp Samsung.
Dan berikut ini langkah langkah scan barcode dan QR Code melalui aplikasi Kamera di Hp Samsung.
- Pertama, buka aplikasi Kamera bawaan di Hp Samsung Anda.
- Selanjutnya, arahkan kamera Hp Samsung ke QR Code yang ingin dipindai.
- Tunggu hingga muncul sebuah tautan atau sejenisnya.
- Terakhir tekan tautan tersebut untuk membukanya.
- Jika data yang terdapat dalam QR Code merupakan link, tekan link tersebut untuk menuju halaman situs yang Anda tuju.
Selanjutnya adalah dengan melalui aplikasi Bixby Vixion.
- Pertama, buka aplikasi Kamera bawaan di Hp Samsung.
- Selanjutnya, geser ke halaman More.
- Lalu, pilih menu Biby Vixion di bagian atas.
- Lanjutkan dengan menggeser ke halaman Search dengan ikon Kaca Pembesar.
- Arahkan Kamera ke QR Code atau Barcode yang tersedia.
- Nantinya, link atau informasi akan muncul.
2. Di Hp Oppo
Bagi Anda pengguna Hp Oppo, Anda sudah bisa melakukan scan QR Code atau Barcode tanpa menggunakan aplikasi tambahan. Karena Anda bisa menggunakan aplikasi Kamera bawaan di Hp Oppo Anda. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka aplikasi Kamera bawaan di Hp Oppo Anda.
- Kemudian tap ikon Garis Tiga dan pilih Google Lens. Atau Anda juga bisa tap langsung ikon Google Lens, tergantung dari merek Hp Oppo yang Anda gunakan.
- Arahkan Kamera ke QR Code atau Barcode untuk memulai scanning.
- Tunggu selama beberapa saat hingga QR Code atau Barcode berhasil dipindai.
- Nantinya, layar akan menampilkan informasi dari barcode tersebut di bagian bawah.
- Setelah itu, Anda bisa melakukan tindakan lebih lanjut sesuai dengan jenis informasi barcode yang Anda scan.
- Misalnya melakukan panggilan, menyimpan nomor kontak, informasi produk, menambahkan event ke kalender atau membuka halaman website.
3. Cara Scan Barcode di Hp Tanpa Aplikasi
Selanjutnya adalah scan QR Code atau barcode tanpa aplikasi di Hp Android. Dan untuk kali ini adalah cara pemindaian barcode melalui Galeri di Hp Android. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Android Anda dan masuk ke aplikasi Galeri di Hp Android Anda.
- Selanjutnya, ketuk gambar QR Code dan ketuk Bagikan.
- Lalu pilih opsi Gambar Pencarian Google/Google Search Image.
- Langkah langkah tersebut secara otomatis akan menerjemahkan QR Code menggunakan fitur Google Lens serta menampilkan link.
- Terakhir, Anda ketuk link tersebut untuk menampilkan informasi yang tersemat dalam QR Code.
4. Cara Bcan barcode di Hp di Google
Saat Anda login, terkadang Google mengambil langkah langkah tambahan untuk memastikan identitas Anda. Dan Anda bisa melakukannya dengan menggunakan opsi untuk memindai QR Code dari perangkat yang Anda gunakan untuk log in. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, pilih tab di bawah untuk perangkat yang akan Anda gunakan dan Anda harus sudah log in ke Akun Google di perangkat tersebut.
- Selanjutnya, di ponsel Android buka aplikasi Kamera Built-in.
- Arahkan kamera ke QR Code.
- Lalu, tap banner yang muncul di ponsel Android.
- Kemudian, ikuti petunjuk di layar untuk menyelesaikan log in.
Jika tidak dapat memindai QR Code, Anda juga bisa menggunakan cara lain seperti langkah langkah berikut ini.
- Pertama Log in ke Akun Google Anda di perangkat baru. Saat Anda melihat Kode QR, tetap buka layar tersebut.
- Lalu, di perangkat yang sudah Anda gunakan untuk log in, buka browser web seperti Chrome.
- Dan di bagian atas browser masukkan : g.co/verifyaccount.
5. Cara Scan Barcode di Hp iPhone
Selanjutnya adalah cara scan barcode di Hp iPhone. Dan Anda bisa melakukannya tanpa menggunakan aplikasi tambahan dengan langkah langkah berikut ini.
- Pertama, buka aplikasi Kamera bawaan di iPhone Anda.
- Lalu arahkan Kamera ke arah QR Code atau barcode.
- Tunggu beberapa saat selama proses pemindaian QR Code atau barcode sedang berjalan.
- Tekan Pemberitahuan mengenai informasi produk yang muncul.
- Maka akan muncul pop-up berupa informasi atau link yang Anda tuju.
Selanjutnya adalah dengan menggunakan aplikasi tambahan, berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka App Store di iPhone, lalu unduh dan install aplikasi QR dan Barcode Scanner.
- Setelah berhasil terpasang, buka aplikasi dan berikan Izin Akses Kamera Hp.
- Lalu, taruh Hp ke QR Code atau barcode yang Anda tuju.
- Tunggu beberapa saat hingga muncul pop-up berupa informasi atau link tujuan Anda.
Demikian tadi cara scan barcode di Hp Android dan iPhone yang mudah, aman dan anti ribet. Dengan beberapa cara tersebut, Anda bisa melakukan pemindaian berbagai kode QR dan barcode dengan mudah hanya dengan menggunakan smartpone Anda.