Mitchellalgus.com – Sebagian orang terutama pengguna baru, ternyata masih bingung cara menghilangkan virus di Hp. Seperti halnya komputer, smartphone juga rawan terjangkit virus atau malware. Dan biasanya virus bisa masuk ke smartphone berupa kode yang dikirim melalui aplikasi, email atau pesan teks. Virus yang menjangkit smartphone bisa menyebabkan kerusakan pada sistem. Maka dari itu sangat penting bagi Anda untuk membersihkan virus di Hp.
Sama halnya dengan virus dalam kehidupan nyata yang bisa menimbulkan penyakit, begitu juga virus di smartphone. Hanya saja jika pada kehidupan nyata, virus akan menyerang kekebalan tubuh manusia. Jika di smartphone, virus akan menyerang dalam bentuk program. Selanjutnya, program ini menyerang sistem perangkat seluler dan bisa menimbulkan potensi kerusakan pada perangkat.
Oleh karena itu, sangat penting bagi Anda untuk mengetahui berbagai cara menghilangkan virus di Hp. Dengan cara ini, Anda bisa membersihkan virus dan juga bisa mencegah kerusakan perangkat seluler Anda dari berbagai macam virus. Membersihkan virus di Hp sebenarnya sangat mudah dilakukan, jika Anda sudah memahami berbagai macam caranya. Dan Anda bisa melakukannya dengan bantuan aplikasi maupun tanpa aplikasi apa pun di Hp Anda.
5 Cara Menghilangkan Virus di Hp Android, Dijamin Ampuh!
Cara menghilangkan virus di Hp sebenarnya bisa Anda lakukan dengan mudah. Dan Anda bisa melakukannya dengan bantuan aplikasi atau pun tanpa aplikasi apa pun di ponsel Anda. Ada beberapa jenis virus yang bisa menyerang dan merusak smartphone Anda. Antara lain ada Adware, Malware, Ransomware, Spyware, dan Trojan House. Dan masing-masing virus tersebut menyerang dengan cara yang berbeda beda.
Seperti Adware merupakan iklan dengan tautan ke halaman web atau aplikasi yang dapat menyebabkan kerusakan atau pelanggaran keamanan. Malware yang dapat mengalih akses perangkat dengan mencuri informasi pribadi, mengirim pesan teks, atau melakukan berbagai macam tindakan yang tidak Anda inginkan. Ada juga Spyware yang bertujuan untuk memantau aktivitas pengguna untuk tujuan yang tidak benar.
Berikut ini beberapa cara menghilangkan virus di Hp untuk berbagai merek.
1. Di Hp Oppo
Untuk yang pertama adalah cara menghilangkan virus di Hp Oppo. Layaknya komputer, ponsel juga rentan terkena virus. Maka dari itu, sangat penting bagi Anda untuk menghilangkan virus di Hp Oppo. Agar Hp Anda terhindar dari berbagai masalah. Dan berikut ini langkah langkah membersihkan virus di Hp Oppo dengan cara yang mudah dan praktis.
- Buat Hp Oppo ke dalam Safe Mode. Dengan melakukan boot pada ponsel, akan membuat ponsel mulai bekerja dengan sistem operasi awal tanpa mengaktifkan aplikasi pihak ketiga. Cara melakukannya pun sangat mudah, cukup tekan tombol Power, ketika muncul opsi Shutdown atau Restart. Lalu, tekan dan tahan tombol ponsel mati dan opsi reset muncul.
- Install aplikasi Anti Virus dan Virus Malware di Google Play Store.
- Lakukan Factory Reset, ada dua macam yakni Soft Reset dan Hard Reset atau Wipe Data.
2. Di Hp Samsung
Selanjutnya adalah Cara menghilangkan virus di Hp Samsung. Dan salah satu caranya adalah dengan cara menghapus aplikasi berbahaya melalui Safe Mode. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, tekan tombol Power atau Power + Volume Down sampai muncul menu mematikan daya.
- Lalu, tekan opsi Power Off sampai menu Safe Mode muncul.
- Ketuk menu Safe Mode yang muncul pada perangkat Samsung Anda.
- Maka sistem akan masuk ke Safe Mode untuk bisa menghilangkan virus.
- Safe Mode akan ditandai sebuah tulisan di pojok kiri bawah layar.
- Lalu, buka halaman Setting dan masuk ke bagian Apps.
- Periksa daftar aplikasi yang terpasang.
- Lalu cari aplikasi yang mencurigakan dan ketuk aplikasi tersebut.
- Pilih tombol Uninstall dan konfirmasi dengan mengetuk OK.
- Kemudian, tutup halaman Settings.
- Tekan beberapa detik tombol Power atau Power + Volume Down.
- Pilih Restart untuk keluar dari Safe Mode.
3. Cara Menghilangkan Virus di Hp Tanpa Aplikasi
Selanjutnya adalah cara menghilangkan virus di Hp tanpa aplikasi. Dan salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan Factory Reset. Dengan Factory Reset, maka semua data dan pengaturan di Android Anda akan seperti semula. Jadi, sebelum melakukan langkah ini, Anda harus melakukan back up semua data di memori internal. Karena semua data akan terhapus, maka virus yang saat ini ada di Android Anda juga akan terhapus.
Dan cara ini merupakan cara yang paling ampuh untuk menghilangkan virus di Android Anda tanpa aplikasi. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Android Anda dan masuk ke menu Setting atau Pengaturan di Android.
- Selanjutnya, buka Pengaturan Manajemen Umum lalu tap Reset.
- Lalu, pilih Reset Data Pabrik dan pada halaman selanjutnya pilih Reset untuk memulai proses.
- Kemudian tunggu beberapa saat, hingga proses Factory Reset selesai sampai Hp Anda hidup kembali.
4. Di Hp Vivo
Selanjutnya, adalah membersihkan Hp Vivo dari virus yang berbahaya. Dan Anda bisa melakukannya dengan aplikasi bawaan maupun tanpa aplikasi tambahan sama sekali. Namun, untuk cara yang paling mudah adalah membersihkan virus dengan aplikasi tambahan. Yakni dengan menggunakan aplikasi anti virus yang bisa Anda unduh dan Anda pasang di Hp Vivo Anda melalui Play Store.
Berikut ini beberapa aplikasi anti virus yang bisa Anda gunakan untuk membuang virus di Hp Vivo Anda.
- Aplikasi Avast Antivirus, yang merupakan aplikasi anti virus terlama dan sudah terkenal ampuh membersihkan virus di Hp Vivo. Sebelum ada di Android, aplikasi ini sudah ada di perangkat PC.
- Aplikasi Kypersky, yang hadir dengan banyak sekali hal menarik selain fitur utamanya untuk menghapus virus di ponsel Android. Aplikasi ini tersedia dalam bentuk berbayar dan versi gratis. Dan Anda bisa memilihnya sesuai dengan kebutuhan Anda.
5. Di Hp Xiaomi
Untuk bisa menghapus virus atau malware di Hp Xiaomi, Anda bisa melakukannya dengan aplikasi tambahan yang bisa Anda unduh di Play Store. Dan salah satu caranya adalah dengan menggunakan Data Eraser CB. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Xiaomi Anda dan masuk ke aplikasi Play Store.
- Selanjutnya, cari dan install aplikasi Data Eraser CB di Play Store.
- Setelah berhasil terpasang, buka aplikasi dan pilih menu Setting yang terletak di pojok kanan atas layar.
- Lalu, scroll ke bawah dan pilih Default Method.
- Pilih opsi BSI TL-03423.
- Pilih Manage App Permissions, lalu izinkan aplikasi untuk mengakses penyimpanan.
- Aktifkan saklar pada Show Hidden Files.
- Lalu pilih menu Select Files di menu utama.
- Pilih Internal Storage dan cari file malware yang tidak bisa dihapus.
- Lalu, tekan dan tahan file tersebut.
- Tekan ikon Tempat Sampah yang ada di pojok kanan atas.
- Selesai, maka file tersebut berhasil terhapus.
Demikian tadi 5 cara menghilangkan virus di Hp untuk berbagai merek yang mudah dan praktis. Silakan pilih salah satu cara terbaik sesuai dengan merek Hp yang Anda miliki.