Mitchellalgus.com – Bagi pengguna Hp Oppo, Anda perlu mengetahui berbagai cara melihat foto yang di private di Hp Oppo. Terkadang karena sesuatu atau beberapa hal, Anda perlu menyembunyikan foto atau video di galeri Hp Anda. Dalam setiap merayakan momen spesial seperti ulang tahun, anniversary, kelulusan atau momen spesial lainnya. Tentunya Anda akan mengabadikannya dalam sebuah foto dan video di Hp Anda.
Dan mungkin ada beberapa foto atau video yang bersifat pribadi yang Anda simpan sebagai kenang kenangan. Tetapi, Anda tidak ingin ada orang lain yang melihatnya karena foto atau video tersebut bersifat pribadi. Jangan khawatir, dengan perkembangan teknologi yang semakin maju Anda bisa melakukannya. Termasuk bagi Anda yang menggunakan Hp Oppo. Anda bisa menyimpan berbagai foto dan video yang bersifat privasi dan juga bisa membukanya kembali.
Cara melihat foto yang di private di Hp Oppo bisa Anda lakukan dengan beberapa metode. Anda juga bisa melakukannya dengan cara yang mudah dan praktis. Ada beberapa metode yang bisa Anda lakukan untuk melihat foto atau video yang sudah di privasi. Anda bisa memanfaatkan fitur bawaan yang sudah tersedia di Hp Oppo Anda. Dan Anda juga bisa melihat berbagai foto atau video privasi yang tersimpan di penyimpanan internal atau kartu SD.
5 Cara Melihat Foto yang di Private di Hp Oppo Tanpa Aplikasi!
Ada beberapa cara melihat foto yang di private di Hp Oppo yang mudah dan praktis. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan fitur bawaan di Hp Oppo Anda. Dengan cara ini Anda bisa melihat berbagai foto, video bahkan file penting yang sengaja Anda privasi. Dan Anda juga bisa menerapkan cara ini untuk melihat berbagai foto, video dan file penting yang sengaja orang lain privasi di Hp mereka.
Sebelum Anda bisa melihat berbagai foto dan video yang sengaja di privasi pemiliknya. Tentunya, Anda juga harus mengetahui terlebih dahulu beberapa cara untuk menyembunyikan atau melakukan privasi foto dan video Anda. Dan berikut ini beberapa cara untuk menyembunyikan atau mengunci foto privasi Anda di Hp Oppo. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan fitur dari ColorOS Android Anda, berikut ini langkah langkahnya.
- Langkah pertama, buka Hp Oppo Anda dan masuk ke menu Pengaturan.
- Lalu, Anda pilih “Privacy Permission” pada menu tersebut.
- Berikutnya, Anda pilih “Privacy Protection“.
- Selanjutnya, Anda akan diminta mengisi kata sandi, maka isilah dengan benar.
- Berikutnya, pilih “Private File“, untuk menyembunyikan foto dan file penting Anda.
- Selanjutnya, Anda pilih “Advance Hiding“.
- Dan terakhir, klik “Ok”
- Selesai, foto Anda berhasil disembunyikan di Hp Oppo Anda.
Setelah Anda mengetahui cara menyembunyikan foto dan file penting lainnya di Hp Oppo Anda. Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membuka dan melihat foto yang sudah di private di Hp Oppo
1. Melalui Private Save
Cara melihat foto privasi yang pertama adalah dengan menggunakan fitur Private Safe. Dengan menggunakan fitur ini, Anda bisa menyimpan dan menyembunyikan berbagai dokumen penting Anda. Termasuk foto, video, audio, musik dan lain lain. Selain itu, dengan fitur ini Anda juga bisa memisahkan berkas penting dengan berkas lainnya.
Untuk bisa melihat foto yang tersembunyi atau foto privasi dengan fitur Private Safe, maka Anda harus mengaktifkan fitur ini terlebih dahulu. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Oppo Anda dan masuk ke menu Pengaturan.
- Selanjutnya, pilih opsi “Keamanan”, scroll layar ke bawah dan pilih “Brankas Pribadi”.
- Atur kode sandi dan pertanyaan keamanan, lalu pindahkan foto yang ingin Anda privasi.
- Dan Anda bisa membukanya dengan kata sandi yang Anda buat tadi.
- File yang sudah masuk brankas pribadi tidak bisa Anda temukan di tempat lain.
Dan berikut ini cara melihat foto privasi atau tersembunyi dengan menggunakan fitur Private Safe.
- Pertama, buka Hp Oppo Anda dan masuk ke menu Setting atau Pengaturan.
- Lalu, Anda pilih “Private Safe”.
- Selanjutnya, masukkan kata sandi, bisa menggunakan PIN, pola atau sidik jari yang terdaftar sebelumnya.
- Setelah berhasil masuk, Anda akan melihat deretan kategori menu yang bisa di privasi.
- Pilihlah folder “Foto dan Video” untuk melihat foto yang tersembunyi.
- Selesai, Anda sudah bisa melihat foto atau video privasi tersebut.
2. Lewat Brankas Pribadi
Selanjutnya adalah dengan menggunakan menu Brankas Pribadi, berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Oppo Anda dan masuk ke menu “Brankas Pribadi”.
- Lalu, scroll layar ke bawah dan pilih menu “Privasi dan Brankas Pribadi”.
- Selanjutnya, Anda masukkan kata sandi privasi.
- Setelah itu akan muncul beberapa menu, pilih “Foto dan Video” untuk bisa melihat foto privasi.
- Selesai, Anda bisa melihat kembali foto privasi Anda melalui menu Brankas Pribadi
3. Cara Melihat Foto yang di Private di Hp Oppo via File Manager
Untuk membuka foto yang sudah di privasi atau tersembunyi di Hp Oppo, Anda juga bisa melakukannya via File Manager. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Oppo Anda dan buka aplikasi File Manager.
- Selanjutnya, Anda akan menemukan dua opsi di aplikasi tersebut.
- Berikutnya, silakan Anda pilih menu “File Saya”.
- Silakan masukkan kata sandi privasi yang sudah terdaftar sebelumnya.
- Maka otomatis, Anda akan masuk ke menu Brankas Pribadi.
- Selanjutnya pilih folder Foto dan Video.
- Selesai, Anda bisa melihat foto privasi yang tersembunyi di Hp Oppo.
4. Lewat Aplikasi Foto
Cara melihat foto yang di private di Hp Oppo yang berikutnya juga bisa Anda lakukan melalui aplikasi Foto. Berikut ini langkah langkahnya.
- Langkah pertama, buka menu Foto di layar utama perangkat Oppo
- Lalu, di halaman utama aplikasi tekan dan tahan menu “Albums” yang berada di bagian bawah selama beberapa detik.
- Selanjutnya, Anda buka akses dengan kata sandi baik berupa PIN, pola, password atau sidik jari yang sudah terdaftar sebelumnya.
- Lalu, pada halaman Private Safe, Anda pilih folder “Foto dan Video”.
- Selesai, Anda sudah bisa melihat foto dan video tersembunyi di folder ini.
5. Cara Melihat Foto yang di private di Hp Oppo di Penyimpanan Internal atau Kartu SD
Cara melihat foto yang di private di Hp Oppo yang terakhir adalah dengan melihat file tersembunyi di penyimpanan internal atau kartu SD. Agar ruang penyimpanan Hp Anda tidak penuh, sebaiknya Anda membeli kartu SD eksternal. Dan sekarang Anda sudah bisa membeli dan mengecek harganya dengan mudah melalui web resmi Shopee di https://www.shopee.com.
Dan berikut ini cara melihat foto dan file tersembunyi di penyimpanan internal atau kartu SD.
- Pertama, buka Hp Oppo dan masuk ke penyimpanan ponsel
- Kemudian pilih ikon “Tiga Titik” dan pilih “Pengaturan”.
- Lalu, aktifkan “Tampilkan File tersembunyi”.
- Setelah itu, akan tampil folder tersembunyi berwarna abu abu yang di awali titik.
- Dan Anda bisa melihat file dari sebuah folder.
- Kemudian Anda kembalikan folder tersembunyi dengan menghapus titik pada awal nama folder atau foto dan Rename.
- Selesai, Anda sudah bisa melihat kembali file dan foto tersembunyi di Hp Oppo.