Build Roger MLBB

Build Roger Tersakit – Roger merupakan salah satu hero hybrid pada Mobile Legends yang memiliki role Fighter/Marksman. Dalam ceritanya, hero ini adalah seorang pemburu yang rendah hati ser berpengalaman dalam berburu. Hero ini memiliki dua mode, yakni mode Manusia (Marksman) dan Serigala (Fighter). Kedua mode ini memiliki damage yang sama-sama sakit.

Meskipun sudah memiliki damage yang sakit, kalian para pemain Roger harus tetap memperhatikan build yang kalian gunakan. Nah maka dari itu, kalian sangat tepat mengunjungi artikel ini karena kami akan membagikan build Roger tersakit yang bisa kalian gunakan.

Penjelasan Skill Roger

Karena Roger memiliki dua mode, maka skill hero ini juga menjadi 6 skill. Berikut ini adalah masing-masing penjelasan skill tersebut.

a. Mode Manusia

Berikut ini adalah penjelasan skill Roger pada mode Manusia, simak dengan baik.

1. Skill Pasif: Full Moon Curse

Roger menyerang menggunakan senjata dan saat serangan berhasil memberikan damage kepada musuh, lawan akan terkena efek slow sebesar 10%.

2. Skill 1: Open Fire

Roger melepaskan dua tembahakn ke arah yang ditentukan. Tembakan pertama akan menyebabkan efek slow sebesar 80% selama 1,5 detik. Selain itu, skill ini juga mengurangi physical defense musuh sebanyak 10 selama 2 detik.

3. Skill 2: Hunter Steps

Roger akan berlari lebih cepat dengan meningkatkan movement speed sebesar 40% selama 2 detik.

4. Skill 3: Wolf Transformation

Roger merubah wujudnya menjadi serigala. Selain itu, jika saat perubahan tepat mengenai musuh, maka akan memberikan damage dan juga efek slow.

b. Mode Serigala

Berikut ini adalah penjelasan skill Roger pada saat mode Serigala.

1. Skill Pasif: Full Moon Curse

Roger akan menyerang menggunakan cakarnya, tapi damage yang dihasilkan menjadi lebih perih karena mendapatkan tambahan damage yang setara dengan 5% dari HP lawan yang hilang.

2. Skill 1: Lycan Pounce

Roger melompat untuk menyerang lawan dan bisa mengenai hingga 3 musuh sekaligus. Lalu Roger tidak akan terkena damage saat menggunakan skill ini.

3. Skill 2: Bloodthirsty Howl

Roger akan mengaung keras serta meningkatkan attack speed selama 5 detik. Uniknya saat ada lawan yang sekarat, maka akan meningkatkan kecepatan untuk mengejar lawan tersebut.

4. Skill 3: Restore Human Form

Roger akan berubah kembali pada mode manusia dengan cara berguling ke arah yang ditentukan.

Bacac Juga: Rekomendasi Build Angela Mobile Legends Paling Kuat

 

Build Roger Tersakit, Musuh Auto Suren

build roger tersakit

Nah setelah kalian mengetahui skill set dari Roger, kali ini kami akan membagikan build Roger tersakit yang bisa kalian gunakan. Simak dengan baik.

1. Ice Hunter’s Swift Boots

Item pertama yang harus kalian beli adalah Ice Hunter’s Swift Boots, Item ini merupakan item wajib yang harus pertama kali dibeli oleh Roger karena akan menambahkan movement speed serta attack speed Roger.

Atribut

  • +40 Movement Speed.
  • +15% Attack Speed.

2. Windtalker

Setelah membeli Ice Hunter’s Swift Boots, item selanjutnya yang harus kalian beli adalah Windtalker. Item ini akan meningkatkan attack speed serta critical chance Roger, sehingga lebih tinggi lagi.

Atribut

  • +40% Attack Speed.
  • +20 Movement Speed.
  • +10% Critical Chance.

Pasif Unik – Typhoon: Setiap 5-3detik, basic attack akan mengenai 3 unit lawan yang memberikan 150-362 magic damage. Cooldown pasif typhoon akan berkurang sampai waktu minimum saat critical chance meningkat menjadi 50%. Sedangkan damage akan meningkat sampai maksimum attack speed menjadi 3 (serangan ini bisa memberikan critical damage). Selain itu, pasif ini juga memberikan 200% damage tambahan kepada minion.

Pasif Unik – Activate: Setiap efek Tyhpoon keluar, movement speed akan meningkat sebsar 5% dalam waktu yang singkat.

3. Queen’s Wings

Item ketiga yang harus kalian beli bukanlah item attack, kalian harus membeli item defense yang bernama Queen’s Wings. Meskipun item ini tergolong item defense, item ini akan memberikan atribut attack yang sangat berguna. Berikut ini adalah detailnya:

Atribut

  • +25 Physical Attack.
  • +900 HP.
  • +10% Cooldown Reduction.

Pasif Unik – Demonize: Mengurangi damage yang diteirma sebesar 20% saat HP kurang dari 40%. Selain itu juga akan meningkatkan spell vamp sebesar 25% selama 5 detik. Efek ini mempunyai cooldown 60 detik.

4. Endless Battle

Selanjutnya kalian bisa membeli item yang bernama Endless Battle. Item ini akan menambahkan atribut seperti physical attack, mana regen, hingga cooldown reduction. Berikut ini adalah detailnya:

Atribut

  • +65 Physical Attack.
  • +5 Mana Regen.
  • +250 HP
  • +10% Cooldown Reduction.
  • +5% Movement Speed.
  • +10% Physical Lifesteal.

Pasif Unik – Divine Justice: Dalam waktu 3 detik setelah menggunakan skill, basic attack selanjutnya memberikan true damage tambahan sebesar 60% dari physical attack. Cooldown dari efek ini adalah selama 1,5 detik.

Pasif Unik – Chase Fate: Saat pasif Divine Justice keluar, movement speed hero bertambah sebesar 10%.

5. Demon Hunter Sword

Saat memasuki late game, kalian bisa membeli item attack yang bernama Demon Hunter Sword. Item ini sangat membantu Roger untuk membunuh hero musuh yang memiliki HP tinggi. Selain itu, Demon Hunter Sword juga memberikan atribut:

Atribut

  • +35 Physical Attack.
  • +25% Attack Speed.

Pasif Unik – Devour: Basic attack akan memberikan 9% dari HP target yang tersisa sebagai physical damage tambahan (efek ini mencapai 60 kepada minion dan creep). Selain itu, setiap basic attack akan memberikan 3% physical lifesteal selama 3 detik dan bisa di stack sampai 5 kali.

6. Blade of Despair

Item terakhir ynag harus kalian beli adalah Blade of Despair atau yang biasa disebut BOD. Blade of Despair merupakan item dengan physical attack tertinggi pada game Mobile Legends untuk saat ini. Selain itu, item ini juga memberikan atribut seperti:

Atribut

  • +800 HP.
  • +40 Physical Defense.

Pasif Unik – Immortal: Resurrect 2 detik setelah terbunuh dan mendapatkan 15% HP serta shield yang bisa menyerap 300-1000 damage. Shield ini bisa bertahan selama 3 detik dan mempunyai cooldown selama 180 detik.

Baca Juga: Build Gusion Tersakit, Sekali Combo Musuh Mati

 

Battle Spell Roger

Lalu battle spell apa yang cocok untuk Roger? Tidak perlu ditanyakan lagi battle spell yang cocok untuk Roger adalah Retribution. Karena Roger merupakan salah satu hero yang sangat cocok dijadikan sebagai Jumgler.

Tapi jika kalian tidak bertindak sebagai jungler tim, kalian bisa menggunakan Flicker. Spell ini sangat berguna untuk kabur dari ganking musuh ataupun mengejar hero musuh yang sekarat.

 

Emblem Roger

Untuk urusan Roger, kalian bisa menggunakan emblem Assassin yang dikombinasikan dengan 3/3 Agility dan 3/3 Fatality dengan talent Killing Spree (menambah HP saat berhasil membunuh hero musuh). Atau kalian bisa menggunakan emblem Marksman yang dikombinasikan dengan 3/3 Fatal dan 3/3 Doom dengan talent Weakness Finder.