Build Balmond Tersakit – Balmond merupakan salah satu hero Mobile Legends dengan role fighter yang memiliki HP sangat tebal. Bahkan tidak jarang hero ini berperan sebagai tank saat permainan. Nah maka dari itu Balmond lumayan ditakuti saat team fight ataupun 1 vs 1.
Salah satu keunggulan dari Balomnd adalah mempunyai lifesteal yang deras, sehingga daya pertahanan Balmond semakin tinggi. Balmond juga bisa kalian gunakan untuk seorang eksekutor dan penyelamat dengan ultimate yang memiliki damage besar.
Meskipun sudah memiliki HP yang tinggi, kalian tetap harus menyesuaikan build Balmond supaya menjadi hero yang paling kuat dan tidak mudah mati. Simak ulasan berikut ini.
Penjelasan Skill Balmond Terbaru
Sebelum kita membagikan build item hero balmond tersakit, ada baiknya jika kalian mengetahui skill apa saja yang dimiliki Balmond. Berikut ini adalah ulasannya, simak dengan baik.
1. Skill Pasif: Bloodthirst
Balmond mempunyai skill pasif yang bisa memulihkan nyawanya sebanyak 8% dari maksimal HP saat membunuh minion. Sedangkan jika kalian membunuh hero musuh, maka kalian akan mendapatkan HP sebesar 20%.
2. Skill 1: Soul Lock
Balmond melakukan dash ke arah yang ditentukan. Jika mengenai musuh, maka akan memberikan 150 (60% total physical attack). Selain itu, musuh yang terkena skill ini juga akan terkena efek slow sebesar 30% selama 2 detik.
- Cooldown: 8 detik.
3. Skill 2: Cyclone Sweep
Balmond akan mengayunkan kapaknya selama 3 detik. Skill ini memberikan damage 50 (50% total physical attack) kepada lawan yang ada disekitarnya secara terus menerus. Setiap musuh terkena skill ini, damage berikutnya akan meningkat sebesar 25% sampai 100%. Damage dari physical attack dapat critical.
- Cooldown: 6 detik.
4. Skill 3: Lethal Counter
Balmond menebaskan kapaknya ke tanah yang akan memberikan 400 (60% total physical attack + 20% true damage dari HP target yang hilang). Skill ini berbentuk kipas dan memberikan efek slow sebesar 40% selama 2 detik. Jika skill ini digunakan untuk unit not hero, maka akan memberikan maksimal 1300 damage.
- Cooldown: 28 detik.
Baca Juga: Rekomendasi Build Zilong Tersakit Turret Auto Rontok
Build Balmond Tersakit dan HP Tebal
Nah jika kalian sudah tahu skill hero Balmond terbaru, sekarang kali ini kami akan membagikan build balmond tersakit dan HP tebal. Berikut ini adalah beberapa item yang harus kalian beli.
1. Warrior Boots
Seperti hero lain, pada awal permainan Balomnd juga memerlukan movement speed supaya bisa melakukan rotasi dengan cepat. Sepatu yang kami rekomendasikan adalah Warrior Boots jika hero musuh menggunakan hero physical yang banyak. Tapi jika hero musuh banyak menggunakan hero magic damage, kalian bisa menggunakan sepatu Tough Boots.
Kami asumsikan kalian menggunakan Warrior Boots, maka kalian akan mendapatkan benefit berupa:
Atribut
- +40 Movement Speed.
- +22 Physical Defense.
Pasif Unik-Valor: Physical defense meningkat sebanyak 5 (maksimal 25) setiap balmond menerima basic attack dari musuh. Pasif ini akan berlangsung selama 3 detik.
2. War Axe
Lalu untuk item damage pertama, kalian bisa membeli War Axe. Item ini bisa memberikan beberapa efek seperti:
Atribut
- +45 Physical Attack.
- +550 HP.
- +10% Cooldown Reduction.
Pasif Unik – Fighting Spirit: Mendapatkan tambahan damage berupa 9 physical attack dan 3 physical penetration setiap detik selaam 3 detik. Jumlah maksimal yang bisa distack adalah 8. Jika stack sudah maksimal, maka akan memberikan 15% movement speed.
3. Cursed Helmet
Item ketiga yang harus kalian beli adalah item defense, yakni Cursed Helmet. Karena dengan menggunakan item ini, saat kalian mendekati musuh maka akan muncul efek burning yang bisa mengurangi HP lawan. Selain itu, efek ini juga bisa membuat stack dari item War Axe bertambah tanpa harus menyerang musuh menggunakan basic attack atau skill.
Selain itu, item ini juga akan memberikan beberapa atribut seperti:
Atribut
- 1200 HP.
- 25 Magical Defense.
Pasif Unik – Burning Soul: Memberikan 1.5% magic damage dari Max HP lawan di sekitar. Damage meningkat 50% kepada minion musuh.
4. Bloodlust Axe
Supaya Balmond kalian memiliki damage yang lebih sakit lagi saat memasuki mid game, kalian bisa membeli item attack Bloodlust Axe. Item ini memberikan efek berupa:
Atribut
- +70 Physical Attack.
- +10% Cooldown Reduction
- +20% Spell Vamp
5. Berseker’s Fury
Seperti yang sudah saya sebutkan diatas jika skill 2 Balmond memiliki critical chance yang tinggi. Jadi kalian bisa meningkatkan critical chance lagi menggunakan item Berseker’s Fury, selain itu item ini juga akan memberikan benefit seperti:
- +65 Physical Attack.
- +25% Critical Chance.
- +40% Critical Damage.
Pasif Unik – Doom: Critical hit menambah physical attack balmond sebesar 5%% selama 2 detik.
6. Queen’s Wings
Dengan item attack di atas kami rasa sudah cukup untuk membunuh musuh menggunakan Balmond. Maka dari itu item terakhir yang bisa kalian beli adalah item defense untuk mempertebal HP dan armor Balmond. Item yang bisa kalian beli adalah Queen’s Wings, item ini akan memberikan atribut seperti:
Atribut
- +25 Physical Attack.
- +900 HP.
- +10% Cooldown Reduction.
Pasif Unik – Demonize: Mengurangi damage yang diterima 20% saat HP kurang dari 40%. Serta akan meningkatkan spell vamp sebesar 25% selama 5 detik. Efek ini memiliki cooldown 60 detik.
Alternatif Build Balmond Terbaik
Berikut ini adalah beberapa build balmond yang bisa kalian pakai jika kalian tidak cocok dengan build sebelumnya. Berikut ini adalah daftarnya.
1. Build Balmond HP Tebal
Jika kalian ingin menggunakan Balmond dengan HP yang tebal, kalian bisa menggunakan build yang satu ini. Berikut ini adalah beberapa item yang harus kalian beli.
- Warrior Boots: +40 Movement Speed, +22 Physical Defense.
- War Axe: +45 Physical Attack, +550 HP, +10% Cooldown Reduction.
- Cursed Helmet: +1200 HP, +25 Magical Defense.
- Bloodlust Axe: +70 Physical Attack, 10% Cooldown Reduction.
- Oracle: +850 HP, +42 Magical Defense, +10% Cooldown Reduction.
- Queen’s Wings: +25 Physical Attack, +900 HP, +10% Cooldown Reduction.
2. Build Balmond RRQ R7
Berikut ini adalah build balmond dari salah satu pro player ML. Item yang harus kalian beli adalah:
- Warrior Boots: +40 Movement Speed, +22 Physical Defense.
- Cursed Helmet: +1200 HP, +25 Magical Defense.
- Bloodlust Axe: +70 Physical Attack, 10% Cooldown Reduction.
- Queen’s Wings: +25 Physical Attack, +900 HP, +10% Cooldown Reduction.
- Brute Force Breastplate: +770 HP, +45 Physical Defense.
- Immortality: +800 HP, +40 Physical Defense.
Emblem Balmond
Lalu emblem apa yang cocok digunakan balmond? Karena Balmond merupakan hero fighter, maka emblem yang cocok digunakan adalah Fighter. Untuk cutom emblem fighter, kalian bisa menggunakan Bravery 3/3, Invasion 3/3, dan talent yang cocok adalah Festival of Blood.
Dengan menggunakan custom emblem dan talent seperti di atas, kalian bisa memberikan tambahan physical defense, magic defense, HP, serta physical attack. Tapi kalian juga bisa menyesuaikan custom emblem sesuai dengan gaya permainan kalian.
Baca Juga: Rekomendasi Build Layla Tersakit Auto Savage
Spell Flicker
Sebenarnya jika dilihat dari segi spell yang cocok digunakan oleh Balmond tergantung dari cara bermain dan role kalian saat bermain. Jika kalian memerlukan skill escape tambahan, kalian bisa menggunakan spell Flicker, selain bisa untuk kabur, spell ini juga bisa digunakan untuk mengejar musuh.
Lalu bagaimana dengan Balmond spell Execute? Boleh-boleh saja, tapi perlu kalian ingat jika Balmond memiliki skill ultimate yang bisa menghabisi musuh dengan cepat hanya dengan sekali serangan.