Mitchellalgus.com – Bagi pengguna Hp Vivo, Anda perlu tahu cara mengunci aplikasi di Hp Vivo. Merek Hp yang satu ini memang sudah tidak asing lagi di telinga kita. Bahkan kian tahun, kian bertambah orang yang menggunakannya. Selain mempunyai harga yang terjangkau, Hp Vivo juga mempunyai fitur canggih yang tidak kalah dengan merek Hp kenamaan lainnya. Termasuk memori yang berkapasitas besar, agar Anda bisa mengunduh berbagai aplikasi di dalamnya.
Selain aplikasi bawaan, Anda bisa mengunduh aplikasi lain yang penting di Hp Vivo Anda. Seperti aplikasi WhatsApp, Instagram, Facebook dan berbagai aplikasi lainnya. Dari sekian banyaknya aplikasi di dalam Hp Vivo Anda, pastinya ada beberapa aplikasi yang menyimpan banyak data penting pribadi Anda. Dan tentunya, Anda tidak ingin berbagai data penting dalam aplikasi tersebut dilihat orang lain.
Jangan khawatir, sekarang ada beberapa cara mengunci aplikasi di Hp Vivo yang bisa Anda lakukan dengan mudah. Dengan menggunakan beberapa metode ini, Anda bisa mengunci aplikasi tersebut dan menjaga privasi Anda. Banyaknya isi chat, foto, video bahkan berbagai PIN dan password penting yang Anda simpan dalam beberapa aplikasi bisa Anda simpan dengan aman. Tanpa khawatir lagi ada orang lain yang membuka dan mengetahuinya.
5 Cara Mengunci Aplikasi di Hp Vivo Paling Aman 2023!
Cara mengunci aplikasi di Hp Vivo bisa Anda lakukan dengan menggunakan beberapa metode. Dengan menggunakan salah satu metode tersebut, Anda bisa mengunci aplikasi yang Anda inginkan dengan langkah mudah dan praktis. Anda bisa menggunakan kata sandi tertentu atau juga bisa melakukannya menggunakan fitur yang sudah tersedia di Hp Vivo Anda. Dengan cara ini, Anda bisa menjaga semua privasi Anda dengan sangat aman.
Mengunci aplikasi sangat penting Anda lakukan, terutama bagi Anda yang mempunyai anak balita yang selalu menggunakan Hp Anda di rumah. Dengan mengunci aplikasi yang berisi foto, chat atau video pribadi, akan mencegah anak balita Anda membuka dan melihat foto atau video yang mungkin belum pantas mereka lihat. Dan berikut ini beberapa cara mengunci aplikasi di Hp Vivo yang mudah dan praktis dan dijamin aman.
1. Melalui Menu Pengaturan
Anda bisa mencegah seseorang membuka beberapa aplikasi penting di Hp Vivo Anda dengan menguncinya melalui menu Pengaturan. Dengan cara ini, Anda tidak perlu mengunduh aplikasi tambahan atau aplikasi pihak ketiga lagi. Karena fitur ini sudah tersedia di Hp Vivo Anda, berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Vivo Anda dan masuk ke menu Setting atau menu Pengaturan.
- Selanjutnya, pilih menu Keamanan atau Security.
- Lalu, Anda pilih “Privasi dan Enkripsi Aplikasi” atau “Privacy and App Encryption“.
- Kemudian, Anda masukkan kode keamanan yang terdiri dari 6 digit angka kombinasi.
- Selain itu, Anda juga bisa menggunakan pola, kata sandi atau opsi lain untuk bisa membukanya.
- Lalu, pilih dan masukkan pertanyaan keamanan yang Anda inginkan.
- Selanjutnya, klik “Selesai” di pojok kanan atas.
- Lalu, pilih aplikasi yang ingin Anda kunci dengan menggeser slider ke kanan hingga berwarna biru atau aktif.
- Selesai, setiap Anda membuka aplikasi tersebut, Anda harus menggunakan kode keamanan yang telah Anda buat tadi.
2. Menggunakan Menu iManajer
Selanjutnya, Anda bisa menggunakan menu iManajer, untuk mengunci aplikasi penting di Hp Vivo Anda. Cara melakukannya hampir sama dengan cara sebelumnya. Tetapi untuk metode yang satu ini digunakan untuk tipe Hp Vivo versi 2.6 ke bawah. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Vivo Anda dan masuk ke menu iManajer.
- Selanjutnya, Anda klik ” Manajer Aplikasi”.
- Lalu, Anda pilih “Kunci Aplikasi”.
- Kemudian, atur kata sandi, kode keamanan, atau juga bisa menggunakan pola kunci.
- Anda harus mengingatnya, karena kode ini yang akan Anda gunakan untuk membuka aplikasi Anda kembali.
- Dan terakhir, pilih aplikasi yang ingin Anda kunci dan geser slider menjadi warna biru.
3. Cara Mengunci Aplikasi di Hp Vivo dengan Aplikasi Applock
Selain memanfaatkan fitur bawaan, Anda juga bisa menggunakan aplikasi tambahan atau aplikasi pihak ketiga. Ada beberapa pilihan aplikasi yang terbukti efektif mengunci aplikasi. Salah satunya adalah aplikasi Applock, dan aplikasi ini bisa Anda unduh di Google Playstore. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Vivo Anda, unduh dan pasang aplikasi Applock di Google.play.store.com.
- Lalu, buka aplikasi dan ikuti semua petunjuk untuk menggunakan aplikasi tersebut.
- Kemudian, masukkan kata sandi yang merupakan kode keamanan untuk mengunci dan membuka aplikasi tersebut.
- Anda bisa memilih kata sandi dengan menggunakan pola, kode atau PIN, password atau kata sandi lainnya.
- Izinkan aplikasi untuk membuka akses melalui fingerprint Anda, dan ini diminta pada tipe Hp Vivo yang memiliki fitur fingerprint.
- Setelah membuat kata sandi, Anda bisa langsung masuk ke menu Dashboard.
- Selanjutnya, pilih aplikasi yang ingin Anda kunci, dengan klik tanda “+” berwarna biru.
- Lalu, klik slider menjadi biru pada aplikasi yang ingin dikunci, dan berikan izin akses jika diminta.
- Dan terakhir, simpan Pengaturan dan selesai.
4. Dengan Aplikasi Smart Applock (App Protector)
Aplikasi pengunci aplikasi lain yang bisa Anda gunakan untuk mengunci aplikasi penting di Hp Vivo Anda adalah Smart Applock. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini sangat pintar mengunci aplikasi penting di Hp Vivo Anda. Dan Anda bisa mengunduhnya melalui layanan Google Playstore. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Vivo Anda, unduh dan install aplikasi Smart Applock di Hp Anda.
- Lalu, Anda buka aplikasi dan masukkan kata sandi. Pilih kata sandi yang Anda inginkan, Anda juga bisa menggunakan sandi fingerprint, jika Hp Anda sudah mendukungnya.
- Selanjutnya, pada halaman Smart Applock, klik ikon “+” di bar bawah berwarna biru.
- Jika aplikasi Galeri yang ingin Anda kunci, klik slider pada Galeri hingga berwarna biru.
- Kemudian Anda klik ikon “+” di bar bawah berwarna biru lagi.
- Jika Anda diminta perizinan aksesibilitas, silakan izinkan dahulu.
- Selesai, sekarang aplikasi tersebut sudah berhasil terkunci.
5. Cara Mengunci Aplikasi di Hp Vivo dengan Face Unlock
Dan yang terakhir, Anda bisa mengunci aplikasi di Hp Vivo Anda dengan menggunakan Face Unlock. Ini berlaku untuk tipe Hp Vivo keluaran terbaru yang sudah mendukung fitur face unlock. Berikut ini langkah langkahnya.
- Pertama, buka Hp Anda buka menu Pengaturan.
- Lalu, Anda klik “Keamanan”.
- Selanjutnya, Anda pilih opsi menu “Wajah”.
- Lalu, Anda ikuti instruksi untuk posisi wajah ke arah kamera depan atau selfie dengan berbagai posisi.
- Dan perekaman wajah akan berhasil jika muncul tulisan “Wajah ditambahkan”.
- Kemudian, aktifkan slider di opsi “Privasi dan Enkripsi Aplikasi” agar bisa melakukan penguncian aplikasi.
- Selesai, aplikasi tersebut berhasil terkunci, dan Anda bisa membukanya dengan scan wajah Anda.
Demikian tadi 5 cara mengunci aplikasi di Hp Vivo yang mudah, praktis dan dijamin aman. Dengan cara ini, Anda bisa melindungi berbagai data penting Anda di dalam aplikasi dengan sangat aman.